Apa Itu Greenflation atau Inflasi Hijau?
Mungkin dari kalangan akademisi atau orang awam banyak yang memperbincangkan kosa kata baru yaitu greenflation atau Inlfasi hijau. Kata ini muncul ketika ada perdebatan sengit antara Calon Wakil Presiden. Namun, ternyata yang mengajukan pertanyaan tersbut tidak menjelaskan inflasi hijau itu sendiri sehingga penonton banyak yang tidak paham
Apa Itu Greenflation atau Inflasi Hijau?
Inflasi hijau ini adalah kenaikan harga energi ketika adanya transisi energi hijau dengan kata lain pajak karbondioksida yang menyebabkan kenaikan harga bahan bakar. Masih bingung dengan yang kami utarakan terkait dengan pajak karbon ini.
Pajak karbon adalah pajak yang dikenakan terhadap penggunakan bahan bakar fosil yang dampaknya sudah terlihat dengan adanya perubahan iklim yang terjadi di dunia.
Dengan kata lain inflasi hijau adalah kenaikan harga energi yang diakibatkan karena adanyan transisi energi hijau sehingga seluruh dunia melakukan kenaikan pajak karbon yang menyebabkan inflasi
Untuk memenuhi komitmen negara terhadap upaya pelestarian lingkungan maka akan ada inflasi hijau dalam jangka panjang dan hal itu berdasarkan dari beberapa fenomena yang terjadi
Pertama manusia belum dapat melepaskan dari ketergantungan bahan bakar energi dari fosil dan baru mulai transisi ke rendah karbon
Kedua, Tekanan pada harga sebagai dampak perubahan iklim inilah maka terganggunya rantai pasokan
Ketiga, Dan fenomena transisi hijau ini membuat permintaan energi terbarukan untuk kendaraan listrik yang diimbangi dengan pasokan bahan bakar baterainya nanti
Dengan adanya transisi ke energi hijau maka akan membutuhkan biaya yang lebih banyak sehingga meningkatnya pengeluaran untuk teknologi bebas karbon dengan begitu muncul istilah inflasi hijau sebagai keniakan harga yang lebih mahal dari segi bahan yang nanti digunakan, dengan bahan baku yang lebih mahal untuk transisi ke energi hijau.
sebagai contoh greenflation adalah adanya permintaan yang tinggi pada sektor bahan baku utama dalam pembuatan baterai lithium yang naik hingga 40 kali lipat.
Nah,itulah yang menjadi salah satu hal mengapa terjadi inflasi hijau. Mungkin belum cukup puas dari paparan diatas, masih sulit untuk dicerna ya. Professor saja ogah menjawab atas pertanyaan yang tidak dijelaskan tersebut.